Dapatkah Brewok Tumbuh Tanpa Memiliki Gen atau Sanak Keluarga yang Miliki Jenggot

Jangan berkecil hati dulu, Bro. Yuk sama-sama kita pelajari faktor yang penting dalam pertumbuhan brewok, dan apakah mungkin brewok tumbuh tanpa memiliki gen
Maaz Community Team
Maaz Community Team

Tim editorial Maaz Grooming. Riset dan inspirasi seputar beard culture.

Memiliki brewok adalah tren baru yang sedang booming akhir-akhir ini.

Banyak artis luar negeri dan dalam negeri yang memiliki brewok sehingga derajat brewok pun mulai naik.

Bahkan pria dengan brewok dianggap lebih jantan, macho, berkharisma, maskulin, dan seksi.

Maka tak heran bila banyak pria yang berbondong-bondong menumbuhkan brewok.

  • Dapatkah Brewok Tumbuh Tanpa Memiliki Gen Atau Sanak Keluarga Yang Miliki Jenggot - Beard Oil -

    Maaz Grooming Beard Oil

    Rp 89.000
    Baca selengkapnya
  • Dapatkah Brewok Tumbuh Tanpa Memiliki Gen Atau Sanak Keluarga Yang Miliki Jenggot - Beard Roller -

    Maaz Grooming Beard Roller

    Rp 79.900
    Tambah ke keranjang
  • Dapatkah Brewok Tumbuh Tanpa Memiliki Gen Atau Sanak Keluarga Yang Miliki Jenggot - Beard Serum -

    Maaz Grooming Beard Serum

    Rp 149.900
    Tambah ke keranjang
  • SALE 63% Dapatkah Brewok Tumbuh Tanpa Memiliki Gen Atau Sanak Keluarga Yang Miliki Jenggot - Shampoo -

    Maaz Grooming Nourishing Shampoo

    Rp 74.990
    Tambah ke keranjang

Namun sebagian besar pria merasa pesimis karena brewok yang tak kunjung tumbuh.

Lalu mereka akan bertanya-tanya, “Dapatkan brewok tumbuh tanpa memiliki gen atau sanak keluarga yang memiliki brewok?”.

Memaksimalkan Gaya Brewok Dengan Rambut Klimis Ala Randi Pangalila

Tidak dapat dipungkiri bahwa memiliki brewok dapat meningkatkan tingkat percaya diri seorang pria.

Banyak pria yang berlomba-lomba untuk memiliki brewok. Bagi pria yang sudah memiliki bulu-bulu halus di bagian dagu, pasti tidak susah untuk menumbuhkannya dengan lebat.

Sebaliknya, bagi kamu yang ingin sekali menumbuhkan brewok, namun saat ini dagumu masih bersih dan mulus, menimbulkan sejuta tanya/ Apakah tidak memiliki brewok sudah takdirmu?

Apakah tidak memiliki  brewok dikarenakan tidak ada gen brewok di dalam tubuhmu?

Apakah leluhurmu yang tidak memiliki brewok bisa menurun gennya ke keturunannya sehingga kamu selaku anak lelaki mereka tidak memiliki brewok?

Bisakah Brewok Tumbuh Tanpa Memiliki Gen Brewok Sebelumnya?

Cara Menumbuhkan Brewok Ala Raffi Ahmad - Maaz Grooming

Sebenarnya setiap pria memiliki peluang untuk menumbuhkan brewok karena ia memiliki hormone testosteron.

Namun ada kalanya faktor genetik yang unik pada setiap orang, salah satunya kakek buyut tidak memiliki brewok maka kemungkinan besar anak cucunya tidak memiliki brewok juga. 

Hal ini tidak apa-apa, karena kamu bisa memperbaiki diri dan keturunanmu untuk menumbuhkan brewok.

Kamu hanya perlu menumbuhkan brewok dengan caramu sendiri yaitu membiasakan diri hidup sehat.

Kalau kamu rajin dan telaten, maka suatu hari bulu-bulu tipis akan tumbuh di sudut dagumu.

Dengan begitu, perlahan anak cucumu mungkin memiliki gen brewok berkat tekadmu.

Faktor Brewok Tidak Tumbuh

Cara Menumbuhkan Brewok Ala Rio Dewanto - Maaz Grooming

Namun ada baiknya kamu tidak mengkambinghitamkan gen karena tidak semua hal disebabkan oleh faktor genetic.

Masih ada 2 faktor lain yang perlu kamu pertimbangkan dan kamu siasati.

Kedua faktor tersebut adalah kadar hormone testosterone yang rendah dan jumlah folikel rambut yang cenderung sedikit.

Hormon testosterone adalah hormone yang dominan pada laki-laki untuk memunculkan sifat fisik dan psikologis seorang laki-laki.

Hormone testosterone berperan penting untuk menumbuhkan rambut di bagian tubuh termasuk wajah.

Apabila kadar hormone testosterone rendah, maka pertumbuhan bulu di tubuh juga sedikit.

Brewok dan kumis di wajah akan sulit tumbuh karena kadar hormone testosterone yang sangat sedikit.

Jumlah folikel rambut yang sedikit juga menjadi salah satu faktor brewok pada pria tidak tumbuh.

Setiap orang memiliki jumlah folikel rambut yang berbeda-beda. Jumlah folikel rambut ini dipengaruhi oleh faktor genetic.

Apabila kamu punya ayah dan kakek dengan brewok yang tumbuh subur, maka kemungkinan besar kamu memiliki brewok juga.

Begitu juga sebaliknya bila ayah atau kakekmu tidak memiliki brewok, maka anak cucu keturunannya juga memiliki dagu yang bersih dan mulus karena tidak ditumbuhi oleh bulu-bulu halus.

Bagaimana Cara Menumbuhkan Brewok Untuk Orang yang Tidak Punya Gen Brewok?

Cara Menumbuhkan Brewok Tanpa Gen Brewok Ala Kevin Aprilio - Maaz Grooming 1

Tenang saja, kamu yang tidak punya faktor genetic brewok masih bisa mendapatkan brewok idamanmu.

Kamu hanya perlu melakukan pola hidup sehat dan juga fokus pada kesehatan wajah.

Apabila kamu rajin dan telaten melakukan pola hidup sehat, maka tidak mengherankan bila suatu hari nanti ada keajaiban bahwa di dagumu akan muncul bulu-bulu halus.

Lalu bagaimana cara menumbuhkan brewok untuk orang yang tidak punya gen brewok? Tenang saja, ada berbagai cara supaya kamu bisa mendapatkan brewok impian.

Berikut ini ada 5 cara supaya kamu bisa menumbuhkan brewok secara alami. Pastikan kamu melakukannya secara teratur ya!

 

  • Teratur Berolahraga

Cara Nemubhukan Brewok Dengan Olahraga Teratur - Maaz Grooming

Teratur berolahraga dinilai dapat meningkatkan aliran darah sehingga dapat memicu sel-sel untuk mengembangkan folikel rambut.

Olahraga teratur dapat meningkatkan hormone testosterone sehingga bulu-bulu halus di dagumu dapat terbentuk.

Selain itu olahraga juga dapat melancarkan peredaran darah sehingga sel-sel bisa bergerak aktif dan dapat merangsang pertumbuhan brewok.

Jadi olahragalah secara teratur 3-4x dalam sepekan.

 

  • Makan Makanan Sehat Bergizi Seimbang

Cara Menumbuhkan Brewok Dengan Makanan Bergizi - Maaz Grooming

Makan makanan sehat bergizi seimbang adalah bagian dari pola hidup sehat yang dapat membantu tubuh untuk meregenerasi sel-sel.

Apalagi makanan yang dimakan memiliki kandungan nutrisi yang dibutuhkan oleh tubuh.

Ada baiknya bila kamu lebih banyak makan makanan yang mengandung protein seperti ayam, ikan, salmon, dan telur.

Sebab 97% rambut terdiri dari protein. Sehingga bila kamu mengonsumsi lebih banyak protein dari biasanya, ada kemungkinan rambut di bagian dagu akan tumbuh suatu hari nanti.

 

  • Tidur Cukup

 

Tidur yang cukup amat baik bagi kesehatan tubuh termasuk dalam kesehatan wajah. Wajah menjadi lembab dan memiliki waktu yang cukup untuk beristirahat dan memulihkan sel-selnya.

Apabila sel-sel wajah sehat, maka mereka akan semangat dalam menumbuhkan rambut di bagian dagu.

Jadi, memiliki brewok juga didukung oleh waktu tidurmu yang cukup, yaitu 6-8 jam sehari.

 

  • Membersihkan Wajah

5 Cara Menumbuhkan Kumis Dalam Waktu Seminggu Dengan Maaz Growth Beard Serum

Hal yang tak kalah penting adalah membersihkan wajah supaya tetap bersih, lembab, dan sehat.

Kamu dapat membersihkan wajah dengan cara mencucinya setiap pagi dan malam hari.

Kamu bisa mencucinya dengan facial wash biasa supaya pori-porimu tidak tertutup oleh kotoran dan polusi udara.

Selanjutnya kamu bisa menggunakan eksfoliasi untuk mengangkat sel kulit mati yang dikhawatirkan menutup pori-pori wajah.

Usai membersihkan wajah, pastikan kamu membuat wajahmu lembab.

Kamu bisa menggunakan toner untuk menghidrasi wajah supaya kandungan air di wajah cukup.

Selanjutnya kamu bisa menutup malam harimu dengan mengoleskan pelembab untuk melembabkan wajah.

Dengan melakukan aktivitas pembersihan wajah, maka kamu akan mendapatkan wajah yang bersih, sehat, segar, dan lembab.

 

  • Mengoleskan dengan Minyak Brewok

Usapkan Serum Pada Area Kumis Dan Brewok - Maaz Grooming

Selain membersihkan wajah, kamu juga perlu melakukan terapi khusus di bagian dagu untuk menumbuhkan brewok.

Kamu bisa menggunakan minyak yang khusus untuk menumbuhkan brewok.

Kamu bisa mengoleskannya saat pagi hari dan malam hari secara teratur.

Oleskan dan pijit-pijit sambil disugesti supaya brewoknya tumbuh dengan lebat.

Namun pastikan kamu jangan salah dalam memilih minyak brewok.

Jangan sampai kamu memilih minyak brewok yang ada kandungan alkoholnya.

Sebaiknya kamu menggunakan minyak brewok yang terbuat dari bahan alami seperti minyak kemiri, minyak zaitun, minyak macadamia, dan kamomil.

Minyak brewok tanpa alkohol bisa kamu dapatkan di Maaz Grooming.

Mereka menyediakan minyak rambut yang aman untuk wajahmu karena diolah secara higienis demi kesehatan wajah dan brewokmu.

INGIN TAU TIPS & TRICK CARA UNTUK MENJADI PRIA IDAMAN WANITA? LIHAT AKUN SOSIAL MEDIA KAMI!