9 Penyebab Rambut Rontok pada Pria dan Cara Mengatasinya

Agung
Agung
penyebab rambut rontok pada pria

Penyebab rambut rontok pada pria bermacam-macam. Ini penting untuk diketahui, agar kita dapat menentukan langkah penanganan yang tepat.

Dalam dunia kedokteran, gejala rambut rontok dikenal dengan istilah androgenetic alopecia.

Beberapa orang menyebutnya sebagai “male pattern baldness,” sebab gejala tersebut biasanya menimbulkan sebuah pola pada kulit kepala pria.

  • 9 Penyebab Rambut Rontok Pada Pria Dan Cara Mengatasinya - Beard Oil -

    Maaz Grooming Beard Oil

    Rp 89.000
    Read more
  • 9 Penyebab Rambut Rontok Pada Pria Dan Cara Mengatasinya - Beard Roller -

    Maaz Grooming Beard Roller

    Rp 79.900
    Add to cart
  • 9 Penyebab Rambut Rontok Pada Pria Dan Cara Mengatasinya - Beard Serum -

    Maaz Grooming Beard Serum

    Rp 149.900
    Add to cart
  • SALE 63% 9 Penyebab Rambut Rontok Pada Pria Dan Cara Mengatasinya - Shampoo -

    Maaz Grooming Nourishing Shampoo

    Rp 74.990
    Add to cart

Pola yang paling umum terlihat adalah hilangnya rambut di area pelipis, serta terjadi penipisan pada area belakang kepala.

Selain itu, tipe-tipe kerontokan rambut juga bervariasi. Jika tidak ditangani dengan tepat, rontok rambut ringan bisa berubah menjadi berat.

Penyebab Rambut Rontok pada Pria

Mencegah lebih baik daripada mengobati. Demi menekan risiko rambut rontok, maka penting untuk mengetahui apa saja faktor penyebabnya.

Sebagai catatan, androgenetic alopecia dapat terjadi pada usia muda. Agar lebih jelas, pahami penyebab rambut rontok pada pria berikut ini.

1. Faktor Usia

Rambut Rontok Karena Faktor Usia

Usia merupakan salah satu faktor terbesar pemicu rambut rontok. Sudah jadi rahasia umum, semakin tua usia maka kekuatan rambut akan mengalami penurunan.

Menurut penelitian, sekitar 85% pria berusia 50 tahun ke atas mengalami kerontokan rambut.

Sementara, 4 dari 5 pria berusia 70 tahun hampir dipastikan mengalami rontok hingga botak.

2. Keturunan

Keturunan atau genetik adalah salah satu penyebab rambut rontok pada pria di usia muda.

Jika orang tua mengalami rambut rontok secara terus-menerus, maka besar kemungkinan kita akan menghadapi masalah serupa.

Pola kebotakan dan lokasinya pun bisa diprediksi. Sekitar 95% pria berrambut tipis disebabkan oleh gen yang mereka warisi dari keluarganya.

3. Gangguan Hormon

Tubuh pria memproduksi hormon dihidrotestosteron (DHT). Ini merupakan turunan testosteron yang berguna untuk memunculkan karakteristik kepriaan.

Namun, bagaimana jika produksi hormon tersebut berlebih? Maka, dapat menyebabkan folikel rambut mengecil hingga terjadi kerontokan rambut.

4. Masalah Psikologis

Stres, tekanan mental, depresi dan berbagai masalah psikologis lainnya dapat menyebabkan gejala rambut rontok pada pria.

Walau bersifat sementara, masalah ini tidak boleh diremehkan. Penting untuk mengelola stres dengan baik, agar tidak berimbas pada kondisi kesehatan lainnya.

5. Perawatan Rambut

Rambut Rontok Karena Metode Perawatannya

Niat baik merawat rambut agar lebih keren, nyatanya dapat memicu terjadinya kebotakan.

Jangan salah sangka ya, risiko ini hanya terjadi apabila kamu melakukannya secara berlebihan.

Proses hairstyling dapat merusak akar rambut, luka scar, dan rontok permanan. Beberapa alat juga tidak baik jika digunakan dalam waktu yang lama.

6. Kekurangan Nutrisi

Penyebab rambut rontok pada pria selanjutnya adalah kekurangan nutrisi. Ini dapat dipicu jika kandungan protein, vitamin A, B7 (biotin) dan D dalam tubuhmu rendah.

Journal International of Trichology mengungkapkan bahwa penderita rambut rontok diketahui memiliki kadar protein dan asam amino yang rendah.

7. Konsumsi Obat

Para penderita arthritis, tekanan darah tinggi, gangguan jantung, hingga asam urat biasanya memiliki volume rambut tipis atau mudah rontok.

Mengapa demikian? Ini disebabkan oleh obat-obatan yang mereka konsumsi.

Jenis-jenis obat untuk penyakut tersebut umumnya diminum dalam waktu yang lama, sehingga dapat memengaruhi kesehatan rambut.

8. Kemoterapi

Dalam level tertentu, pasien penderita kanker wajib untuk menjalankan kemoterapi. Sayangnya, hal tersebut justru dapat memicu kebotakan rambut.

Walaupun rambut rontok akibat kemoterapi akan tumbuh kembali pasca-terapi selesai, tetapi pertumbuhannya mungkin tidak akan sama seperti sebelumnya.

9. Riwayat Penyakit

Terakhir, penyebab rambut rontok pada pria adalah memiliki riwayat penyakit tertentu.

Beberapa masalah klinis yang dapat memicu hal tersebut di antaranya alopecia areata, infeksi kulit seperti ringworm, dan trichotillomania.

Selain itu ada pula scarring alopecia, penyakit langka yang bisa merusak folikel dan membuat jaringan parut sehingga menghalangi pertumbuhan rambut.

Cara Mengatasi Rambut Rontok pada Pria

Cara Mengatasi Rambut Rontok Pada Pria

Brother, selain menghindari faktor penyebabnya, ada sejumlah cara mengatasi rambut rontok pada pria yang bisa kalian coba.

Namun perlu diingat, tidak semua kondisi kebotakan dapat ditangani secara pribadi.

Dalam kasus yang lebih parah, kalian mungkin membutuhkan penanganan medis tertentu atau berkonsultasi ke dokter.

Bila sudah paham, berikut sejumlah cara mengatasi rambut rontok pada pria:

  • Lalukan perawatan rambut yang tepat dan tidak berlebihan
  • Gunakan obat penumbuh rambut jika kerontokan hampir menyebabkan kebotakan
  • Perbaiki pola makan demi mendapat asupan nutrisi yang baik
  • Gunakan vitamin rambut pria jika dibutuhkan.

Maaz.id juga menyediakan produk perawatan rambut yang dapat merangsang pertumbuhannya agar lebih cepat.

Maaz Grooming Nourishing Shampoo diformulasikan khusus untuk pria dengan bahan-bahan alami, salah satunya organic pea sprout extract.

Di dalam produk ini juga terkandung multivitamin, aloe vera, dan minyak kemiri yang ampuh menjaga kesehatan rambut secara maksimal.

Itulah sembilan penyebab rambut rontok pada pria beserta cara mengatasinya.

Semoga ulasan ini bermanfaat, Brother.

INGIN TAU TIPS & TRICK CARA UNTUK MENJADI PRIA IDAMAN WANITA? LIHAT AKUN SOSIAL MEDIA KAMI!