Memiliki kumis yang tebal dan rata adalah impian bagi banyak pria. Sayangnya, sebagian pria tak bisa mendapatkannya karena kumis tidak tumbuh rata. Jika hal ini terjadi, coba ikuti cara agar kumis tumbuh merata berikut ini, yuk!
Penyebab kumis tidak tumbuh merata adalah karena proses pertumbuhan rambut wajah yang tidak sama.
Sehingga, diperlukan perlakuan tertentu agar setiap bulu pada kumis tumbuh bersamaan.
Oleh karena itu, diperlukan beberapa usaha dalam merawat kumis agar tumbuh secara merata seperti yang Brother idam-idamkan.
Bagi Brother yang punya masalah dengan kumis yang tumbuh tidak beraturan dan tidak rata, berikut ini adalah beberapa cara agar kumis tumbuh merata.
7 Cara agar Kumis Tumbuh Merata dan Indah
1. Memangkas Kumis dengan Arah Diagonal
Brother, ada teknik tertentu dalam memangkas kumis ketika kumis sudah dirasa menebal dan memanjang. Yaitu, pangkaslah kumis secara diagonal.
Jadi, jangan asal-asalan memangkas kumis yang sudah memanjang ke area mulut ya, Bro. Usahakan dipotong secara diagonal mengikuti garis luar bibir.
Sehingga kumis akan tampak lebih rapi dan tidak berantakan karena menyisakan helaian bulu kumis yang horizontal.
2. Ratakan Panjang Bulu Kumis secara Rutin
Ini adalah cara agar kumis tumbuh merata paling umum.
Jadi, setiap bulu kumis tidak tumbuh secara bersamaan, Bro. Ada yang tumbuh lebih cepat, ada yang lebih lambat, sehingga kumis rentan tumbuh berantakan.
Oleh karena itu, alangkah baiknya rutin merapikan panjang kumis agar panjangnya tampak rata.
Secara rutin, ratakan panjang bulu kumis agar panjang setiap helainya sama. Gunakanlah gunting kecil khusus kumis agar setiap bagian kumis bisa terpangkas dengan mudah.
3. Gunakan Produk Perawatan Kumis yang Tepat
Tak bisa dipungkiri, perawatan kumis memerlukan bantuan produk-produk perawatan khusus.
Produk perawatan kumis, brewok, dan jenggot ini bisa membantu melembapkan kumis, sehingga lebih mudah diatur, tampak rapi dan tidak berantakan.
Selain itu, produk perawatan kumis juga bisa membantu mempercepat pertumbuhan bagian kumis yang pertumbuhannya lambat, sehingga kumis akan tumbuh dengan merata.
Brother bisa pakai ini nih, Beard Oil dan Beard Serum dari Maaz.id untuk produk perawatan kumis yang tepat.
Kandungan alami dari produk Maaz Grooming bisa membuat kumis Brother tidak hanya tumbuh merata, tetapi kuat dan sehat alami!
4. Rutin Menggunakan Sisir Kumis
Sisir kumis terkadang disepelekan, padahal sisir kumis juga ampuh sebagai cara agar kumis tumbuh merata.
Rutin menggunakan sisir kumis dapat membantu mengontrol arah tumbuh kumis ke arah yang sama, sehingga kumis tidak tumbuh berantakan seenaknya ke sana kemari.
Selain itu, gesekan sisir kumis ke pori-pori dapat merangsang bagian kulit yang pertumbuhan bulu kumisnya lambat agar tumbuh lebih cepat, Bro.
5. Rutin Memberikan Pijatan pada Area Kumis
Cara agar kumis tumbuh merata selanjutnya adalah melakukan pijatan pada area kumis untuk melancarkan peredaran darah di area tersebut agar pertumbuhan kumis lebih merata.
Lakukanlah pijatan secara lembut dan perlahan setelah mandi.
Sebagai penyempurna, lakukan pijatan di area tumbuh kumis sambil mengoleskan produk perawatan kumis dari Maaz Grooming ya, Bro!
6. Rutin Berolahraga dan Cukup Istirahat
Berolahraga dapat merangsang munculnya hormon yang mendukung pertumbuhan rambut pada wajah, sehingga bisa tumbuh lebih rata dan tebal.
Selain berolahraga untuk menjaga daya tahan tubuh dan menjaga metabolisme, juga mesti didukung dengan waktu istirahat yang cukup.
Karena faktanya Bro, kumis akan tumbuh lebih baik ketika kita tidur. Jadi jangan kebanyakan begadang ya, Bro!
7. Asupan Makanan Sehat
Cara agar kumis tumbuh merata perlu didukung oleh metabolisme tubuh yang baik juga, Bro.
Caranya dengan mengonsumsi makanan yang mengandung protein, kaya nutrisi, vitamin dan mineral. Bisa mengonsumsi kacang-kacangan, sayuran hijau, daging tanpa lemak, telur dan susu.
Perlu dicatat juga Bro, hindari makanan seperti junk food, soft drink, apalagi merokok.
Asupan makanan tidak sehat dapat membuat laju pertumbuhan kumis tidak merata bahkan bisa jadi membuat bulu kumis rontok.
***
Bagaimana, Bro? Beberapa cara agar kumis tumbuh merata di atas mudah untuk dilakukan, kan?
Semoga tips di atas bisa membantu Brother yang sedang bingung karena kumisnya tumbuh tidak rata dan terlihat berantakan.
Selain cara-cara di atas, Brother juga bisa pakai produk Maaz Grooming dari Maaz.id ya, Bro!
Yakin deh, produk dari Maaz Grooming bisa sangat membantu kumismu tumbuh rata dan rapi!