6 Aroma Parfum dengan Sensasi Unik dan Luar Biasa. Berani Coba?

Elmi Rahmatika
Elmi Rahmatika
aroma parfum unik dan aneh

Kita tentu sudah akrab dengan berbagai jenis parfum beraroma buah dan bunga. Namun, ternyata ada sejumlah aroma parfum unik dan aneh yang bikin geleng-geleng kepala ketika mengetahuinya.

Kreativitas manusia seolah berjalan tanpa henti untuk menangkap segala macam aroma ke dalam sebuah botol kecil yang disebut parfum.

Mulai dari aroma makanan, aroma situasi, sampai aroma sekresi manusia pun dirancang sedemikian rupa, sehingga mempertegas parfum menjadi suatu bentuk karya seni selain fungsinya sebagai wewangian.

  • 6 Aroma Parfum Dengan Sensasi Unik Dan Luar Biasa. Berani Coba? - Beard Oil -

    Maaz Grooming Beard Oil

    Rp 89.000
    Read more
  • 6 Aroma Parfum Dengan Sensasi Unik Dan Luar Biasa. Berani Coba? - Beard Roller -

    Maaz Grooming Beard Roller

    Rp 79.900
    Add to cart
  • 6 Aroma Parfum Dengan Sensasi Unik Dan Luar Biasa. Berani Coba? - Beard Serum -

    Maaz Grooming Beard Serum

    Rp 149.900
    Add to cart
  • SALE 63% 6 Aroma Parfum Dengan Sensasi Unik Dan Luar Biasa. Berani Coba? - Shampoo -

    Maaz Grooming Nourishing Shampoo

    Rp 74.990
    Add to cart

Penasaran apa saja aroma unik tersebut? Yuk, simak ulasan tentang berbagai aroma parfum unik dan aneh berikut ini.

6 Aroma Parfum Unik dengan Sensasi Luar Biasa

1. Parfum Aroma Hujan

Aroma Parfum Hujan Petrichor
Sumber: Beautygeek.cOm

Brother tentu pernah mencium aroma petrichor yang muncul sesaat setelah hujan turun dan membasahi tanah.

Nah, aroma hujan atau petrichor ini termasuk aroma parfum unik yang paling populer, Bro.

Aromanya yang menenangkan yang mampu membangkitkan perasaan nostalgia menjadi inspirasi para produsen parfum untuk meracik parfum dengan aroma hujan.

Salah satu merek parfum terkenal yang mengusung aroma hujan adalah Jo Malone yang menamakan edisi parfum unik ini dengan sebutan London Rain.

2. Parfum Aroma Uang

Jenis aroma parfum unik berikutnya diambil dari aroma uang, Bro!

Aroma uang yang dimaksud adalah aroma uang kertas baru yang dipercaya memiliki aroma khas yang disukai banyak orang.

Nah, beberapa waktu lalu produsen parfum Liquid Money merilis dua varian parfum beraroma uang bernama His Money untuk pria dan Her Money untuk wanita.

Liquid Money merancang aroma uang dengan tambahan komposisi aroma lain, di antaranya aroma citrus dan rosemary untuk parfum pria serta grapefruit untuk wanita.

3. Parfum Aroma Buku Tua

Tak sedikit orang yang mengalami sensasi menyenangkan ketika mencium aroma buku tua, lho.

Ya, fenomena bibliosmia tersebut menginspirasi merek parfum Commodity untuk menciptakan aroma parfum buku tua yang bertajuk Book.

Komposisi parfum ini terdiri dari wangi kayu cendana, bergamot, dan cemara yang dapat menguarkan aroma dengan sensasi khas layaknya mencium aroma buku tua.

Bagi Brother yang memiliki karakter nerdy dan suka membaca buku, cocok menggunakan parfum ini, lho!

4. Aroma Parfum Rumah Duka

Alih-alih aroma menyenangkan, justru aroma parfum ini memberikan sensasi aroma kematian!

Aroma parfum kematian yang dibesut oleh merek Fragrance Library ini memang bertujuan untuk menyuguhkan sensasi layaknya berada dalam prosesi pemakaman.

Perpaduan aroma bunga yang kerap hadir di prosesi pemakaman, seperti bunga lili, krisan, dan gladiol ditambahkan dalam racikan parfum ini.

Selain itu, aroma peti mati diambil dari wewangian kayu mahoni yang menambah kesan misterius yang cenderung menyeramkan.

5. Aroma Pop Corn

Aroma Parfum Wangi Pop Corn
Image By Kamranaydinov On Freepik

Aroma parfum unik yang satu ini diambil dari salah satu makanan favorit dengan aroma khas yang menggiurkan. Ya, aroma pop corn!

Merek parfum Anna Sui Sky adalah salah satu pelopor produsen parfum yang mengusung aroma camilan favorit ini.

Aroma pop corn ini diambil dari wangi vanila manis yang dikombinasikan dengan aroma fruity, aquatic, white floral, dan musky.

Alhasil, aroma yang dikeluarkan seolah-olah membawa penggunanya pada situasi sedang mengudap pop corn sambil menonton film di bioskop!

6. Aroma Sperma Manusia

Jika Brother pernah mendengar parfum berbahan sekresi binatang, maka siap-siaplah terkejut dengan aroma parfum menyerupai sperma manusia ini!

Parfum unik yang bertajuk Secretion Magnifiques ini dirilis satu dekade lalu oleh produsen parfum Etat Libre d’Orange asal Perancis.

Perancang parfum ini menyebutkan bahwa bahan baku yang dijadikan komposisi parfum ini diambil dari bahan mentah dan natural.

Tak tanggung-tanggung, parfum yang diklaim dapat menguarkan aroma setelah berhubungan seksual ini dibanderol 1,4 juta rupiah setiap botolnya.

Tak hanya aroma sperma, varian lainnya tak kalah unik, di antaranya aroma keringat, air liur, bahkan aroma darah!

***

Nah, itulah ragam aroma parfum unik yang bikin terheran-heran sekaligus penasaran.

Bagaimana, Bro, berniat mencoba salah satunya?

Apapun pilihan aromanya, penggunaan parfum sebagai perlengkapan men’s grooming memang perlu untuk menambah kepercayaan diri, Bro.

Bagi Brother yang memerlukan produk men’s grooming seperti parfum atau produk perawatan rambut dan brewok, kamu bisa percayakan pada produk dari Maaz Grooming yang bisa kamu dapatkan di Shopee dan Tokopedia!

INGIN TAU TIPS & TRICK CARA UNTUK MENJADI PRIA IDAMAN WANITA? LIHAT AKUN SOSIAL MEDIA KAMI!