8 Model Potongan Rambut 2 Jari, Bikin Keren dan Kekinian!

Elmi Rahmatika
Elmi Rahmatika
potongan rambut 2 jari

Ingin tampilan rambut keren, kekinian, dan fashionable? Brother bisa coba ragam model potongan rambut 2 jari yang sedang hit di kalangan pria ini.

Apa itu potongan rambut 2 jari? Istilah potongan rambut yang sedang tren ini sebenarnya mengacu pada salah satu teknik memotong rambut yang disebut fade.

Fade adalah teknik memotong rambut agar tampilan rambut tampak memiliki efek gradasi pada ketebalannya.

  • 8 Model Potongan Rambut 2 Jari, Bikin Keren Dan Kekinian! - Beard Oil -

    Maaz Grooming Beard Oil

    Rp 89.000
    Baca selengkapnya
  • 8 Model Potongan Rambut 2 Jari, Bikin Keren Dan Kekinian! - Beard Roller -

    Maaz Grooming Beard Roller

    Rp 79.900
    Tambah ke keranjang
  • 8 Model Potongan Rambut 2 Jari, Bikin Keren Dan Kekinian! - Beard Serum -

    Maaz Grooming Beard Serum

    Rp 149.900
    Tambah ke keranjang
  • SALE 63% 8 Model Potongan Rambut 2 Jari, Bikin Keren Dan Kekinian! - Shampoo -

    Maaz Grooming Nourishing Shampoo

    Rp 74.990
    Tambah ke keranjang

Dengan kata lain, teknik fade membuat rambut tampak tipis di bagian tepi yang berbatasan dengan leher, kemudian berangsur menebal sampai rambut bagian atas.

Secara umum, teknik fade dibagi menjadi beberapa jenis, di antaranya low fade, middle fade, high fade, dan burst fade.

Nah, secara istilah teknik memotong rambut, potongan rambut 2 jari termasuk potongan rambut middle fade.

Selain potongan rambut 2 jari, ada juga istilah potongan rambut 1 jari dan 3 jari. Potongan 1 jari adalah potongan low fade, sementara potongan rambut 3 jari adalah high fade.

Nah, bagi Brother yang sedang mencari referensi potongan rambut 2 jari apa saja yang sedang tren saat ini, berikut adalah beberapa di antaranya.

Inspirasi Potongan Rambut 2 Jari Pria Fashionable

1. Potongan Rambut 2 Jari Korea

Potongan Rambut 2 Jari Korea Two Block Comma Hair
Sumber: Pinterest.cOm

Gaya rambut yang pertama disebut potongan rambut 2 jari korea. Pasti Brother sudah bisa tebak alasan kenapa menggunakan nama korea.

Ya, karena beberapa jenis model potongan rambut ini sering ditampilkan oleh para aktor dan penyanyi Korea Selatan.

Nah, potongan rambut 2 jari yang kerap diidentikan dengan gaya oppa korea di antaranya adalah gaya rambut two blocks dan comma hair dengan variasi middle fade.

2. Potongan Rambut 2 Jari Belah Pinggir

Potongan Rambut 2 Jari Belah Pinggir Side Parted Middle Fade
Sumber: Pinterest.cOm

Side parted with middle fade adalah istilah lain untuk model rambut 2  jari ini.

Tatanan rambut yang ditampilkan lewat gaya ini memberikan kesan vintage melalui belah pinggirnya, sekaligus modern dengan bagian sisi rambut dengan ketebalan yang gradatif.

3. Potongan Rambut 2 Jari Keliling

Potongan Rambut 2 Jari Keliling French Crop
Sumber: Mensflair.cOm

Gaya rambut selanjutnya adalah model rambut 2 jari keliling.

Istilah tersebut sebenarnya merujuk pada potongan rambut pendek dengan gaya crop yang dikombinasikan dengan middle fade di bagian sisi.

Gaya rambut pendek pria paling populer yang termasuk potongan ini di antaranya buzz cut dan french crop.

4. Potongan Rambut 2 Jari Belah Tengah

Potongan Rambut 2 Jari Pria Belah Tengah
Sumber: Pinterest.cOm

Bagi Brother yang lebih suka dengan model rambut belah tengah yang old school bisa mencoba gaya rambut 2 jari belah tengah ini.

Sebenarnya potongan ini lebih dikenal dengan istilah curtain style atau eboy haircut yang dipadukan dengan middle fade yang modern.

5. Potongan Rambut 2 Jari Undercut

Model Rambut 2 Jari Undercut
Photo By Jonas Svidras On Unsplash

Tak diragukan lagi, model rambut 2 jari undercut style sangat populer di kalangan pria Indonesia belakangan ini.

Gaya ini akan tampak lebih sempurna jika dipadankan dengan kumis dan brewok untuk tampilan yang lebih laki.

6. Potongan Rambut 2 Jari Ikal

Potongan Rambut Dua Jari Ikal Pria
Sumber: Pinterest.cOm

Bagi Brother pemilik rambut ikal pendek disarankan untuk menggunakan gaya rambut 2 jari ini untuk tampilan yang lebih fresh dan rapi.

Pemilik rambut ikal pasti tahu bahwa tak mudah menata rambut ikal. Nah, dengan gaya middle fade curly ini Brother tak perlu repot menatanya.

Selain itu, tekstur rambut ikal akan tampak lebih menonjol dengan memadukannya dengan potongan middle fade.

7. Potongan Rambut 2 Jari Garis

Model Rambut Dua Jari Garis
Sumber: Pinterest.cOm

Garis yang dimaksud dalam istilah model rambut 2 jari ini mengacu pada desain garis pada rambut yang disebut linework atau razor.

Penambahan linework tepat pada area middle fade akan menambah kesan modern sekaligus menunjukan kepribadian yang unik.

8. Potongan Rambut 2 Jari Poni

Model Potongan Rambut 2 Jari Poni Middle Fade With Bangs
Sumber: Pinterest.cOm

Sesuai namanya, gaya rambut 2 jari poni adalah potongan middle fade dengan membiarkan poni jatuh di area kening.

Gaya ini bisa menampilkan kesan messy look dengan poni yang dibuat lebih bertekstur.

Selain itu, poni juga dipercaya dapat membuat seseorang terlihat lebih muda!

***

Itulah, Bro, ragam model rambut 2 jari yang sedang banyak diminati, apakah Brother tertarik untuk mencoba salah satunya?

Apapun pilihan gaya rambutnya yang terpenting adalah dapat meningkatkan rasa percaya diri dalam berbagai aktivitas yang Brother jalani.

Selain itu, memilih gaya rambut pun sama pentingnya dengan merawat rambut, Bro.

Karena itu, percayakan kesehatan rambut Brother pada produk perawatan rambut dan brewok dari Maaz Grooming yang bisa dengan mudah kamu dapatkan di Shopee dan Tokopedia!

INGIN TAU TIPS & TRICK CARA UNTUK MENJADI PRIA IDAMAN WANITA? LIHAT AKUN SOSIAL MEDIA KAMI!