7 Bahan Penumbuh Kumis Alami yang Mudah Didapat dan Berkhasiat

Elmi Rahmatika
Elmi Rahmatika
bahan penumbuh kumis alami

Siapa sangka Bro, bahan-bahan sederhana yang kemungkinan besar ada di rumahmu bisa digunakan sebagai penumbuh kumis alami yang mujarab! Simak ulasannya di bawah ini, yuk.

Pertumbuhan kumis memang dipengaruhi oleh banyak faktor, Bro.

Tak bisa dipungkiri, faktor keturunan atau genetik juga punya pengaruh yang besar dalam pertumbuhan kumis setiap orang.

  • 7 Bahan Penumbuh Kumis Alami Yang Mudah Didapat Dan Berkhasiat - Beard Oil -

    Maaz Grooming Beard Oil

    Rp 89.000
    Baca selengkapnya
  • 7 Bahan Penumbuh Kumis Alami Yang Mudah Didapat Dan Berkhasiat - Beard Roller -

    Maaz Grooming Beard Roller

    Rp 79.900
    Tambah ke keranjang
  • 7 Bahan Penumbuh Kumis Alami Yang Mudah Didapat Dan Berkhasiat - Beard Serum -

    Maaz Grooming Beard Serum

    Rp 149.900
    Tambah ke keranjang
  • SALE 63% 7 Bahan Penumbuh Kumis Alami Yang Mudah Didapat Dan Berkhasiat - Shampoo -

    Maaz Grooming Nourishing Shampoo

    Rp 74.990
    Tambah ke keranjang

Namun, bukan berarti orang yang tidak punya faktor genetik tidak bisa menumbuhkan kumis.

Misalnya, dengan menggunakan obat-obatan berbahan kimia untuk menumbuhkan kumis mereka.

Sayangnya, tidak semua obat-obatan berbahan kimia baik untuk pertumbuhan kumis, lho. Ada beberapa obat-obatan yang ditengarai memiliki bahan yang justru membahayakan penggunanya.

Jadi, alangkah lebih baik jika kita pandai memilih produk-produk penumbuh kumis yang memang mengandung bahan alami.

Salah satunya produk berbahan alami dari Maaz Grooming, Bro!

Nah, bahan-bahan alami apa saja yang bisa digunakan sebagai penumbuh kumis alami? Bisa jadi salah beberapa di antaranya tidak pernah kamu duga.

Yuk, kita simak berikut ini adalah daftar bahan-bahan sederhana yang bisa dimanfaatkan sebagai penumbuh kumis alami!

7 Bahan Penumbuh Kumis Alami

1. Lidah Buaya

Brother pasti sudah tahu tanaman lidah buaya ini.

Lidah buaya memang dikenal memiliki khasiat untuk menyehatkan rambut, Bro. Tidak cuma rambut kepala saja, tetapi juga rambut pada wajah.

Kandungan pada tanaman lidah buaya terdiri dari vitamin A, C dan E, yang berperan untuk mempercepat regenerasi sel yang mendorong dan memperkuat pertumbuhan kumis.

Komponen lain yang terkandung pada gel lidah buaya juga berkontribusi dalam menjaga rambut wajah agar tidak mudah rontok, kering dan bercabang.

2. Teh

Penumbuh Kumis Alami Dengan Minum Teh
Image By Kamranaydinov On Freepik

Senyawa kafein dan tanin dalam teh, memang sudah diketahui sejak lama dapat mendukung pertumbuhan rambut kumis.

Tak hanya mempercepat pertumbuhan, tetapi teh juga dapat menguatkan akar rambut kumis dan membuatnya tampil lebih berkilau.

Cara pemakaian teh sebagai penumbuh kumis alami adalah dengan mendiamkan air teh selama satu malam.

Setelah itu, oleskan merata pada bagian kumis, diamkan beberapa menit agar meresap, lalu bilas dan bersihkan.

3. Bawang Merah

Biasanya kita menggunakan bawang merah ketika memasak biar terasa lebih nikmat. Mesti kamu tahu Bro, bawang merah bukan hanya bisa digunakan sebagai bahan masakan saja.

Ternyata, bawang merah juga punya khasiat untuk menumbuhkan kumis, karena mengandung sejumlah besar vitamin C, mineral penting, zat besi, kalium, dan magnesium.

Zat dan vitamin itulah yang memacu pertumbuhan kumis, menjaga kelembapan kumis, dan mencegah kumis beruban.

4. Lemon

Kita mengenal lemon sebagai buah untuk dikonsumsi. Biasa dicampurkan pada minuman untuk menambah rasa asam yang menyegarkan sekaligus menyehatkan.

Ternyata, manfaat lemon tidak hanya itu. Lemon mengandung anti-oksidan dan kaya akan vitamin C yang dapat menangkal radikal bebas pada kulit wajah.

Kulit wajah yang sehat akan merangsang folikel kumis yang akan mengguggah rambut kumis tumbuh lebat dan sehat.

Lemon sebagai penumbuh kumis alami dapat dimanfaatkan khasiatnya dengan hanya mengoleskan air perasan lemon pada area kumis secara rutin setiap hari.

5. Susu Sapi Segar

Minum Susu Untuk Menumbuhkan Brewok
Image By Racool_Studio On Freepik

Siapa yang tak tahu, susu memang terbukti mengandung banyak khasiat untuk kesehatan tubuh.

Tapi, mungkin ada yang belum tahu, bahwa susu sapi segar adalah salah satu bahan penumbuh kumis alami.

Cara penggunaannya terbilang sangat mudah. Rendam kapas dalam air susu sapi segar. Setelah itu, kompreskan kapas ke bagian kumis selama 30 menit.

Kompres bagian kumis menggunakan air susu sapi segar secara rutin setiap hari.

Buktikan bahwa kandungan vitamin, mineral, dan nutrisi pada susu sapi segar dapat menumbuhkan kumismu dengan sehat dan alami.

6. Jeruk Nipis

Selain lemon, jeruk nipis yang berukuran kecil ternyata memiliki khasiat besar sebagai penumbuh kumis alami.

Kandungan di dalam jeruk nipis yang sarat akan vitamin C dengan jumlah yang tinggi, mampu merangsang pertumbuhan kumis, memperkuat folikel rambut kumis, sehingga kumis tumbuh sehat dan lebat.

Cara penggunaannya pun sangat mudah. Belah saja sebutir jeruk dipis menjadi dua, lalu perasan airnya cukup dioleskan pada bagian kumis.

Tunggu beberapa saat sampai air jeruk nipis meresap, lalu basuh dengan menggunakan air dingin sampai bersih.

7. Kuning Telur

Kuning Telur Untuk Brewok
Image By Freepik

Ternyata, kuning telur punya khasiat untuk mempercepat pertumbuhan kumis, menguatkan akarnya serta menjaga kelembapan kumis.

Berkat protein dan vitamin yang terkandung dalam kuning telur yang dapat merangsang folikel rambut pada area kumis. Sehingga mendorong kumis tumbuh dengan cepat.

Cara penggunaannya, cukup oleskan kuning telur secara merata pada area kumis. Jangan lupa pisahkan terlebih dahulu kuning telur dari putih telurnya ya, Bro.

Setelah itu, biarkan kuning telur meresap selama 15-20 menit. Kemudian, bilas sampai bersih menggunakan air dingin.

Ketika membilas jangan lupa pakai sampo khusus kumis ya Bro, agar bau amis dari telurnya hilang.

 

***

Itulah Bro, bahan-bahan sederhana yang dapat dimanfaatkan sebagai penumbuh kumis alami.

Bagaimana, Bro? Berniat mencobanya?

Sambil mencoba bahan-bahan alami tersebut alangkah baiknya jika didukung dengan produk perawatan dari Maaz Grooming.

Terbukti menumbuhkan kumis, janggut dan brewok dengan sehat dan alami!

INGIN TAU TIPS & TRICK CARA UNTUK MENJADI PRIA IDAMAN WANITA? LIHAT AKUN SOSIAL MEDIA KAMI!