Cara Menghilangkan Uban dengan Kopi. Cobalah dan Buktikan Sendiri!

Elmi Rahmatika
Elmi Rahmatika
cara menghilangkan uban dengan kopi

Brother merasa terganggu karena rambut ditumbuhi uban? Jangan khawatir Bro, ternyata ada solusi sederhana dan alami, yaitu dengan menggunakan kopi. Lantas, bagaimana cara menghilangkan uban dengan kopi? Yuk, kita simak ulasannya lewat artikel berikut ini.

Brother sudah pada tahu kan, rambut beruban tidak hanya dialami oleh orang yang sudah lanjut usia saja, tetapi juga bisa tumbuh pada usia muda.

Pada umumnya, kehadiran uban dirasa cukup mengganggu penampilan seseorang. Tak sedikit yang mewarnai rambut berubannya dengan menggunakan pewarna rambut agar tampil dengan lebih percaya diri.

  • Cara Menghilangkan Uban Dengan Kopi. Cobalah Dan Buktikan Sendiri! - Beard Oil -

    Maaz Grooming Beard Oil

    Rp 89.000
    Read more
  • Cara Menghilangkan Uban Dengan Kopi. Cobalah Dan Buktikan Sendiri! - Beard Roller -

    Maaz Grooming Beard Roller

    Rp 79.900
    Add to cart
  • Cara Menghilangkan Uban Dengan Kopi. Cobalah Dan Buktikan Sendiri! - Beard Serum -

    Maaz Grooming Beard Serum

    Rp 149.900
    Add to cart
  • SALE 63% Cara Menghilangkan Uban Dengan Kopi. Cobalah Dan Buktikan Sendiri! - Shampoo -

    Maaz Grooming Nourishing Shampoo

    Rp 74.990
    Add to cart

Namun, memakai pewarna rambut kurang direkomendasikan karena mengandung bahan kimia yang berbahaya untuk rambut.

Sebagai pengganti, sebetulnya Brother bisa menggunakan bahan alami seperti kopi untuk penghilang uban, Bro!

Siapa sangka kopi yang sudah menjadi bagian dari gaya hidup kita ini ternyata mengandung banyak manfaat untuk rambut.

Cara menghilangkan uban dengan kopi sangat cocok bagi Brother yang menginginkan cara mudah, aman dan alami.

Cara Menghilangkan Uban dengan Kopi

Cara Menghilangkan Uban Dengan Kopi
Image By Freepik

Lalu, bagaimana cara penggunaan kopi sebagai solusi menghilangkan uban?

Terlebih dahulu, bubuk kopi hitam tersebut diracik sehingga menyerupai pasta untuk kemudian digunakan menjadi masker rambut.

Nah, masker rambut berbahan dasar kopi inilah yang bermanfaat sebagai pewarna rambut alami agar uban menghilang dan warna rambut beralih rupa menjadi hitam berkilau, Bro.

Untuk lebih jelasnya, berikut ini adalah langkah-langkah membuat masker berbahan dasar kopi hitam sebagai salah satu cara menghilangkan uban dengan kopi.

Langkah Menghilangkan Uban dengan Kopi

Cara membuat masker berbahan dasar kopi untuk menghilangkan uban, dapat dilakukan dengan langkah-langkah berikut ini.

  1. Siapkan kopi hitam secukupnya.
  2. Seduh secangkir kopi hitam kemudian saring ampasnya.
  3. Campurkan kondisioner rambut pada ampas kopi yang telah disaring dengan perbandingan satu banding satu. Hasil campuran inilah yang kemudian disebut masker kopi.
  4. Aplikasikan masker kopi pada rambut dalam kondisi setengah kering hingga merata.
  5. Setelah masker kopi dirasa cukup menyelimuti rambut beruban, langsung tutup rambut dengan menggunakan shower cap. Diamkan selama 40 menit sampai satu jam.
  6. Selanjutnya adalah membilas rambut hingga bersih menggunakan air dingin. Pastikan tidak ada kopi yang tertinggal di rambut ya, Bro!
  7. Setelah dibilas, biarkan rambut mengering dengan sendirinya tanpa hair dryer.

Cara menghilangkan uban dengan kopi memang tidak sekilat pewarna rambut buatan yang banyak di pasaran. Perlu dilakukan secara rutin sampai hasil yang maksimal.

Manfaat Lain Kopi untuk Rambut

Menuangkan Masker Atau Pasta Kopi
Image By Freepik

Cara menghilangkan uban dengan kopi di atas bisa langsung Brother coba sendiri di rumah, Bro. Selain sebagai penghilang uban, kopi juga punya beragam manfaat lain, lho!

Seperti yang kita tahu, kopi terkenal dengan kandungan kafein di dalamnya.

Ternyata, kafein tidak hanya berefek sebagai penghilang kantuk, Bro. Kafein pada kopi juga punya berbagai manfaat untuk kesehatan rambut!

1. Menstimulasi Pertumbuhan Rambut.

Selain sebagai penghitam rambut alami, kopi juga bermanfaat dalam pertumbuhan rambut, Bro.

Jadi, kandungan kafein dalam kopi membantu melancarkan aliran darah menuju ke akar rambut yang dapat merangsang pertumbuhan rambut dengan cepat.

2. Menyeimbangkan pH Rambut

Rambut memang kerap terkena bahan-bahan kimia yang terkandung dalam sampo, pewarna rambut, dan produk perawatan lainnya.

Mengingat kondisi rambut setiap orang berbeda-beda, terkadang produk yang digunakan justru membuat tingkat keasaman pada rambut menjadi tidak seimbang.

Tingkat keasaman yang tinggi akan menjadikan rambut kering, bahkan bisa mengalami kerusakan.

Nah, penggunaan kopi pada rambut dapat membantu menyeimbangkan tingkat keasaman pada rambut dan kulit kepala, Bro, sehingga dapat menurunkan risiko kerusakan pada rambut.

3. Meregenerasi Sel Kulit Kepala

Penggunaan kopi untuk perawatan rambut juga tampak dari khasiatnya yang dapat memperbarui sel-sel kulit kepala yang mati.

Ketika sel-sel kulit kepala mati, maka fungsi folikel rambut menjadi lemah dan rentan terjadi kerontokan. Parahnya, bisa sampai terjadi kebotakan.

Nah, kopi dapat menjadi stimulan untuk meregenerasi sel-sel yang rusak tersebut. Sehingga akar rambut akan kembali normal dan dapat menumbuhkan rambut yang sehat dan mencegah terjadinya kerontokan berlebih.

4. Membuat Rambut Lebih Lembut dan Berkilau

Tak sedikit yang berpendapat bahwa penggunaan kopi malah membuat rambut jadi kering.

Namun, siapa sangka ternyata kopi justru dapat mengunci minyak pada rambut yang membuat kelembapan rambut terjaga.

Alhasil, rambut dengan kelembapan yang terjaga akan membuat rambut tampil dengan kilau alami, lembut dan mudah terurai.

***

Itulah Bro, cara menghilangkan uban dengan kopi, mudah dan sederhana bukan?

Nah, bagi Brother yang memiliki tipe rambut yang sensitif terhadap produk-produk pewarna rambut yang mengandung bahan kimia, maka tidak ada salahnya mencoba cara menghilangkan uban dengan kopi ini.

Selain berbahan alami yang tentunya aman bagi rambut, kopi pun tentunya mudah didapat.

Selain kopi, ada juga produk perawatan rambut yang alami dan mudah didapat, apalagi kalau bukan produk dari Maaz Grooming!

INGIN TAU TIPS & TRICK CARA UNTUK MENJADI PRIA IDAMAN WANITA? LIHAT AKUN SOSIAL MEDIA KAMI!